Taro Cake With Cream Cheese

Instagram/@anastasiaarifyani

Bahan A (campur, aduk rata):

  • - 125 gr unsalted butter
  • - 250 gr gula kastor
  • - 2 btr telur ukuran besar
  • - 250 ml buttermilk
  • - 1 sdm bubuk flovour taro yg sudah di campur 1sdt air.

Bahan B (campur sebelum masuk adonan):

  • - 250 gr terigu protein rendah (kunci biru)
  • - 15 gr susu bubuk
  • - 1/2 sdt garam
  • - 1/2 sdt baking powder
  • - 1 sdt cuka mkn
  • - 1 sdt soda kue

Bahan cream cheese:

  • - 250 gr cream cheese, suhu ruang
  • - 250 gr whip cream bubuk
  • - 100 gr butter
  • - 400 ml air es

Cara membuat:

  1. Panaskan oven dengan suhu 170 derajat celsius. Siapkan 1 loyang bulat diameter 20-22cm. Olesi mentega, alas dengan kertas roti, lalu oles lagi dengan mentega, sisihkan.
  2. Kocok butter sampai lembut, masukkan gula halus, kocok lagi hingga mengembang. Masukkan telur satu persatu kocok rata.
  3. Dengan mixer kecepatan rendah, masukkan campuran terigu & buttermilk bergantian, aduk rata. Diawali dan diakhiri dengan campuran terigu, terigu 3 bagian, buttermilk 2 bagian. Matikan mixer.
  4. Ditempat terpisah campurkan soda kue & cuka. Adonan akan berdesis & berbusa, masukkan segera kedalam adonan, aduk rata dengan spatula. Segera masukkan adonan kedalam loyang & segera masukkan kedalam oven.
  5. Panggang sampai matang kira-kira 45-60 menit, atau sampai matang dan permukaan membal. Dinginkan.
  6. Belah cake menjadi 2 atau 3 lalu hias sesuai selera.
  7. Lanjut membuat cream chesee. Kocok butter & cream cheese hingga lembut, sisihkan.
  8. Campurkan whip cream bubuk dengan air es, kocok dengan mixer kecepatan tinggi hingga kaku & ketika dibalik tidak tumpah.
  9. Masukkan campuran cream cheese tadi kedalam whip cream, aduk dengan kecepatan rendah hingga rata.
  10. Masukkan dalam kulkas sampai saatnya dipergunakan.
  11. Oles pada kue.

 Selamat Mencoba

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Taro Cake With Cream Cheese"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel