Opor Udang
Senin, Juli 18, 2022
Tulis Komentar

Bumbu halus:
- - 3 siung bawang putih
- - 5 siung bawang merah
- - 1 sdm ketumbar
- - 5 butir kemiri
- - 1-2 cm kunyit/kunir
- - garam, merica
Bahan:
- - 1 batang serai, geprek (opsional)
- - 2 lembar daun salam (opsional)
- - 4 butir telur rebus, kupas
- - 3 tahu dipotong-potong,
- - 150 gr udang, dibersihkan
- - 2 lt air matang
- - 1 sdm minyak
- - garam, gula
- - 1 bungkus santan instan kemasan kecil
Cara membuat:
- Didihkan air dan kaldu.
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai dan daun salam.
- Masak hingga bumbu matang dan harum.
- Masukkan tumisan bumbu ke dalam air.
- Masukkan telur rebus, tahu.
- Beri garam dan gula, koreksi rasa.
- Masukkan santan, aduk perlahan. Terakhir, masukkan udang.
- Sajikan dengan potongan daun bawang dan bawang goreng.
Belum ada Komentar untuk "Opor Udang"
Posting Komentar