Gulai ikan belimbing
Jumat, November 04, 2022
Tulis Komentar

Bahan:
- - 450 gram ikan tenggiri
- - 5 sdm Fiber Creme
- - 450 air
Bumbu halus:
- - 8 buah cabai keriting
- - 7 butir bawang merah
- - 3 siung bawang putih
- - 2 cm kunyit(bakar)
- - 2 cm jahe
- - 3 butir kemiri(sangrai)
Bumbu lain:
- - 12 buah belimbing wuluh (belah dua)
- - 3 cm lengkuas(geprek)
- - 1 lembar daun kunyit
- - 3 lembar daun salam
- - 1 batang serai (memarkan)
- Secukupnya: garam, penyedap rasa, gula dan minyak goreng
Cara Membuat:
- Cuci bersih ikan lalu kucuri air jeruk kunci diamkan sebentar lalu bilas
- Tumis bumbu halus, daun kunyit, daun salam dan lengkuas dengan sedikit minyak sampai harum
- Lalu tuang air dan masukan Fiber Creme aduk aduk sampai mendidih baru masukan ikan masak sampai air menyusut baru masukan belimbing wuluh
- Bumbui garam, penyedap rasa dan sedikit gula. aduk rata lalu tes rasa bila sudah pas asem, asin, pedes gurihnya
- Angkat dan sajikan.
Belum ada Komentar untuk "Gulai ikan belimbing"
Posting Komentar