Ayam Goreng Kremes Kuning
Selasa, Februari 28, 2023
Tulis Komentar

Bahan
4 porsi
- 6 potong daging ayam
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 100 ml air
- minyak goreng
Bumbu Ungkep, Haluskan:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm kunyit
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica putih
- 1 sdt ketumbar
Kremes Kuning, Aduk Rata:
- 100 g tepung terigu
- ½ sdt kunyit bubuk
- 150 ml air es
- 50 ml santan sedang
Cara
Membuat
45 menit
- Campur ayam dengan bumbu kuning. Aduk rata.
- Dalam panci, letakkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk dan air.
- Masukkan ayam yang telah dibumbui. Ungkep dengan api kecil selama 20 menit. Keluarkan.
- Goreng ayam selama dua menit. Tuang 2 sdm adonan kremes kuning.
- Gulung-gulung ayam agar kremes melekat. Goreng hingga kremes renyah. Angkat. Tiriskan. Ulangi hingga bahan habis. Sajikan hangat.
TIPS:
- Agar kremes merata goreng ayam bertahap.
Belum ada Komentar untuk " Ayam Goreng Kremes Kuning"
Posting Komentar