Spaghetti ayam matah
Minggu, April 02, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 80 gr spaghetti rebus
- - 40 gr ayam filet, iris tipis
- - bawang merah, iris tipis
- - 5 buah cabai rawit, iris tipis
- - Serai, ambil bagian putihnya dan iris tipis
- - 2 lembar daun jeruk, gunting tipis-tipis
- - 1/4 sdt terasi
- - Garam
- - Kaldu jamur
- - Minyak secukupnya untuk menumis
Cara membuat:
- Panaskan sedikit minyak. Masukkan bawang merah lalu ayam. Aduk hingga berubah warna.
- Masukkan serai, cabai rawit, daun jeruk, dan terasi. Aduk cepat.
- Masukkan spaghetti, garam, dan kaldu jamur. Goreng sebentar. Tes rasa.
- Angkat dan sajikan
Belum ada Komentar untuk "Spaghetti ayam matah"
Posting Komentar