Sop jagung kepiting ala restoran
Sabtu, Desember 23, 2023
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1 ekor ayam kampung
- - Jagung manis, sisir
- - Daging kepiting secukupnya
- - Sekeping soun, rebus potong-potong
- - 2 siung bawang putih utuh
- - 2 btr telur, kocok
- - 2 jempol jahe, parut ambil airnya
- - Kecap asin
- - Minyak wijen
- - Garam, gula, dan merica secukupnya
- - 2 sdm maizena, larutkan dengan air
Cara membuat:
- Rebus ayam, sisihkan kaldunya. Kemudian suwir-suwir daging ayamnya.
- Rebus kepiting. Angkat jika sudah matang, ambil dagingnya.
- Didihkan kaldu ayam, masukkan jagung manis dan bawang putih utuh. Masak sampai jagung empuk.
- Masukkan ayam suwir, daging kepiting. Aduk rata. Tuang air jahe. Bumbui dengan garam, gula, merica, dan kecap asin.
- Masukkan telur kocok perlahan sambil diaduk hingga berserabut. Tambahkan soun.
- Kental kan soup dg larutan maizena. Sebelum diangkat beri minyak wjen. Sajikan.
Belum ada Komentar untuk "Sop jagung kepiting ala restoran"
Posting Komentar