Udang timun asam manis
Rabu, Februari 19, 2025
Tulis Komentar
Bahan:
- 1/2 kg udang
- 2 lembar daun jeruk
- 1/2 bawang bombay
- 3 sdm saus tomat
- 2 sdm saus cabai
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdm minyak wijen
- 1 sdt kecap ikan
- Gula, garam, dan kaldu jamur
- Secukupnya air
- 1/2 sdm tepung maizena, larutkan dengan 1 sdm air
- 1 buah timun, buang biji tengahnya dan potong dadu
Bumbu halus:
- 7 cabai merah keriting
- 5 cabai rawit merah
- 5 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 tomat
Cara membuat:
- Tumis bawang bombay lalu masukkan bumbu halus dan daun jeruk. Tumis hingga bumbu matang sempurna.
- Masukkan udang dan masak hingga udang berubah warna.
- Lalu tambahkan saus tomat, saus cabai, saus tiram, minyak wijen, kecap ikan, gula garam dan kaldu bubuk. Lalu tambahkan air. Koreksi rasa.
- Biarkan mendidih dan matang merata, masukkan larutan air tepung maizena. Aduk rata.
- Masukkan timun aduk rata dan siap dihidangkan.
Belum ada Komentar untuk "Udang timun asam manis"
Posting Komentar