Buncis tauco
Sabtu, Maret 22, 2025
Tulis Komentar
Bahan:
- 1/4 udang (buang kepala dan buntutnya)
- 200 gr buncis
- 7 cabai rawit
- 1 sdm margarin
- 1 tomat merah kecil
- 2 sdm tauco Medan
- 1 sdm saus tiram
- Air secukupnya
- Kaldu jamur
- Gula pasir
- Merica
Bumbu iris:
- 4 bawang merah
- 4 bawang putih
- 5 cabai merah
Cara membuat:
- Tumis udang pakai mentega dan sedikit merica, angkat dan sisihkan.
- Tumis bumbu iris sampai harum, masukkan irisan buncis dan sedikit air lalu beri tauco.
- Masukkan udang, tomat, dan cabai rawit utuh.
- Beri saus tiram, kaldu jamur, dan sedikit gula pasir.
- Masak sampai matang lalu siap sajikan.
Belum ada Komentar untuk "Buncis tauco"
Posting Komentar