Rempeyek kacang daun jeruk
Selasa, April 08, 2025
Tulis Komentar
Bahan:
- 350 gr kacang tanah
- 350 gr tepung beras
- 35 gr tepung tapioka
- 1 butir telur
- 450 ml air santan cair
- 7 lembar daun jeruk, iris tipis
- Garam
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 35 gr ketumbar biji
- Kencur dan kunyit
Cara membuat:
- Masukkan kacang ke dalam chopper kecil blender sebentar saja, sisihkan.
- Masukkan bawang putih, kemiri, kencur, ketumbar, kunyit, ke dalam chopper kecil atau bumbu lalu tuangkan sedikit air santan, haluskan.
- Siapkan chopper besar, campur tepung beras, tapioka, telur, serta bumbu yang sudah dihaluskan tadi, tambahkan garam, daun jeruk purut, dan sisa air santan, mix hingga merata.
- Panaskan minyak goreng. Ambil 1 centong adonan, lalu tambahkan kacang tanah ke dalam sendok sayur, Masukkan adonan tersebut di atas wajan panas, dimulai dari bagian pinggir wajan sehingga membentuk lapisan tipis. Goreng di atas api sedang hingga matang. Angkat, lalu tiriskan, lakukan hingga adonan habis.
Belum ada Komentar untuk "Rempeyek kacang daun jeruk"
Posting Komentar