Kue Hunkwe Pelangi Sederhana

Bahan-bahan: 
  • 120 gram Tepung Hunkwe
  • 500 ml Santan Kelapa
  • 225 gram Gula Pasir
  • 5 tetes Pewarna Makanan (kuning)
  • 5 tetes pewarna Makanan (merah muda)
  • 1/8 sdt Pasta Pandan
  • 1/2 sdt Garam

Cara membuat: 
  1. Pertama anda larutkan tepung hunkwe di dalam 500 ml santan, sisihkan.
  2. Kemudian anda rebus sisa santannya dengan gula pasir.
  3. Masukkan larutan hunkwe, sambil terus diaduk, sampai meletup-letup. Angkat.
  4. Setelah itu, masukkan dalam 3 wadah yang berbeda. Kemudian, wadah 1 tambahkan pasta pandan, wadah 2 teteskan pewarna kuning, dan wadah 3 teteskan pewarna merah muda. Aduk-aduk sampai warna tercampur rata. “Ingat! Harus serba cepat ya, Sob..”
  5. Selanjutnya, Tuangkan adonan hijau ke dalam loyang tulban diameter 20 cm, yang sudah diolesi sedikit minyak.
  6. Kemudian, tuang adonan kuning, ratakan. Lalu, tuang adonan merah muda, ratakan kembali. Setelah itu, dinginkan.
  7. Terakhir, keluarkan dari loyang, Potong menjadi 16 bagian. Sajikan!


Selamat Mencoba

sumber:https://www.menuresepmasakan.com/resep-kue-hunkwe-pelangi-sederhana/

Belum ada Komentar untuk "Kue Hunkwe Pelangi Sederhana"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel