Kwetiau Siram
Senin, Agustus 19, 2019
Tulis Komentar
Bahan-bahan
- Kwetiau basah - 300 gram
- Minyak wijen - 1 sdt
- Kecap asin - 1 sdt
- Air panas - secukupnya
Kuah:
- Bawang putih, cincang halus - 3 siung
- Fillet ayam, potong dadu - 75 gram
- Udang kupas - 75 gram
- Bakso sapi, iris tipis - 4 buah
- Sawi hijau, potong-potong - 1 ikat
- Sawi putih, iris kasar - 3 lembar
- Wortel, iris serong tipis - 1 buah
- Daun bawang, iris - 1 batang
- Saus tiram - 2 sdm
- Kecap manis - 1 sdm
- Kecap asin - 1 sdm
- Kecap ikan - 1 sdm
- Garam - 1/2 sdt
- Merica bubuk - 1/2 sdt
- Gula pasir - 1/2 sdt
- Minyak wijen - 1 sdt
- Kaldu udang - 500 ml
- Telur, kocok lepas - 1 butir
- Tepung maizena, larutkan dengan sedikit air - 1 sdt
- Minyak , untuk menumis - 2 sdm
Cara Membuat:
- Seduh kwetiau dengan air panas lalu langsung tiriskan. Dalam wadah, campur kwetiau dengan minyak wijen dan kecap asin. Aduk rata. Sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih hingga harum.
- Masukkan ayam, udang, dan bakso. Aduk dan masak hingga berubah warna.
- Masukkan wortel, saus tiram, kecap ikan, kecap asin, dan kecap manis. Aduk rata.
- Tuang sedikit kaldu. Masak hingga wortel jadi setengah empuk.
- Masukkan sawi hijau dan sawi putih. Aduk rata.
- Tuang sisa kaldu. Bumbui dengan garam, merica, dan gula. Aduk-aduk dan masak hingga mendidih dan semua sayur matang.
- Masukkan kocokan telur. Aduk hingga telur jadi berbulir.
- Tuang larutan maizena sembari aduk hingga dapat kekentalan yang diharapkan. Tes dan koreksi rasanya.
- Masukkan minyak wijen dan daun bawang sesaat sebelum diangkat. Aduk rata dan angkat.
- Tata kwetiau di piring saji. Siramkan kuah beserta isiannya.
- Siap disajikan.
Tips
- Jika tidak ada kwetiau basah/segar, bisa diganti dengan kwetiau kering yang telah direbus hingga lunak.
Selamat Mencoba
Sumber:https://resepkoki.id/resep-kwetiau-siram/
Belum ada Komentar untuk "Kwetiau Siram"
Posting Komentar