Perkedel Udang Rebon Daun Kucai

Instagram/@lizkitchen_semarang

Bahan:

  • - 500 gr rebon udang, cuci tiriskan
  • - 30 gr daun kucai, potong kotak kcl
  • - 1/2 ruas jahe, parut
  • - 30 gr bawang putih, parut
  • - 1/2 butir pala parut
  • - 1 butir telur yg besar
  • - 4 sdt bumbu serbaguna non MSG

Bahan saus:

  • - 1 sdt maizena larutkan dengan sedikit air
  • - 3 siung bawang putih, memarkan & cincang
  • - 1/2 bawang bombay, cincang
  • - 3 buah tomat segar potong dadu
  • - 1 sdt asam Jawa
  • - 200 ml air
  • - 3 sdt bumbu serbaguna non MSG
  • - 2 sdm kecap manis
  • - 1/2 sdt lada bubuk

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan rebon, aduk rata
  2. Panaskan pan anti lengket, tuang minyak kelapa.
  3. Ambil 1 sdm (50 gr) adonan rebon, bentuk bulat pipih agak tebal (1 cm)
  4. Goreng di minyak panas. Hingga kuning kecoklatan. Lakukan sampai habis.
  5. Untuk saus, panaskan pan anti lengket.
  6. Tumis bawang putih, bombay hingga harum.
  7. Masukan tomat, asam Jawa, air, kecap, bumbu serbaguna non MSG, lada bubuk. Masak hingga mendidih.
  8. Masukan larutan maizena. Masak sebentar hingga agak mengental.
  9. Matikan api.
  10. Sajikan, siram di atas perkedel.

 Selamat Mencoba

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Perkedel Udang Rebon Daun Kucai"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel