Perkedel Udang Rebon Daun Kucai
Rabu, Desember 15, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 500 gr rebon udang, cuci tiriskan
- - 30 gr daun kucai, potong kotak kcl
- - 1/2 ruas jahe, parut
- - 30 gr bawang putih, parut
- - 1/2 butir pala parut
- - 1 butir telur yg besar
- - 4 sdt bumbu serbaguna non MSG
Bahan saus:
- - 1 sdt maizena larutkan dengan sedikit air
- - 3 siung bawang putih, memarkan & cincang
- - 1/2 bawang bombay, cincang
- - 3 buah tomat segar potong dadu
- - 1 sdt asam Jawa
- - 200 ml air
- - 3 sdt bumbu serbaguna non MSG
- - 2 sdm kecap manis
- - 1/2 sdt lada bubuk
Cara membuat:
- Campur semua bahan rebon, aduk rata
- Panaskan pan anti lengket, tuang minyak kelapa.
- Ambil 1 sdm (50 gr) adonan rebon, bentuk bulat pipih agak tebal (1 cm)
- Goreng di minyak panas. Hingga kuning kecoklatan. Lakukan sampai habis.
- Untuk saus, panaskan pan anti lengket.
- Tumis bawang putih, bombay hingga harum.
- Masukan tomat, asam Jawa, air, kecap, bumbu serbaguna non MSG, lada bubuk. Masak hingga mendidih.
- Masukan larutan maizena. Masak sebentar hingga agak mengental.
- Matikan api.
- Sajikan, siram di atas perkedel.
Selamat Mencoba
Belum ada Komentar untuk "Perkedel Udang Rebon Daun Kucai"
Posting Komentar