Soto Betawi babat iso

Instagram/@rhymerwid_kitchen

Bahan:

  • - 1/2 kg iso sapi
  • - 1/2 kg babat sapi

Bumbu halus:

  • - 7 siung bawang putih
  • - 10 buah bawang merah
  • - 1 sdt merica butir
  • - 1 sdt ketumbar sangrai
  • - 1 ruas kunyit, sangrai
  • - 3 kemiri sangrai
  • - 3 kuntum cengkeh
  • - 3 buah kapulaga
  • - 1 sdm kaldu sapi bubuk
  • - 1 sdt garam
  • - 2 cm kayu manis
  • - 2 buah bunga lawang
  • - 2 batang serai
  • - 2 helai daun salam

Bahan cair:

  • - 250 ml kaldu jeroan sapi
  • - 2 sachet susu bubuk putih
  • - 300 ml santan kelapa segar
  • - 500 ml susu UHT
  • - 1 sdm gula pasir
  • - minyak goreng

Topping:

  • - 3 tomat segar
  • - 3 daun bawang
  • - sambal (15 cabai rawit rebus lalu uleg)
  • - 100 gram emping, goreng
  • - jeruk nipis, iris
  • - nasi putih

Cara Membuat:

  1. Rebus iso dan babat. Buang airnya lalu rebus lagi dengan garam dan daun salam hingga empuk. kaldunya bisa dipisah untuk kaldu. Potong iso lalu sisihkan.
  2. Sangrai bumbu. Uleg atau blender semua bumbu kecuali bumbu daun dan serai.
  3. Tumis bumbu halus sampai wangi dan matang. Masukkan serai, daun salam, iso, babat. Tumis hingga matang.
  4. Buang lemak di atas kadu lalu didihkan. Masukkan bumbu tumis, santan, susu, gula, kaldu sapi bubuk, dan garam.
  5. Goreng emping hingga matang, angkat, dan tiriskan.
  6. Hidangkan soto dengan emping, tomat iris, irisan daun bawang, acar timun wortel, sambal, nasi putih, serta perasan jeruk nipis.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Soto Betawi babat iso"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel