Kikil bumbu kuning

Instagram/@yzmalicious

Bahan:

  • - 500 gr kikil sapi
  • - Garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
  • - 65 ml santan instan
  • - Secukupnya cabai hijau, sayat tengahnya
  • - 400 ml air

Bahan cemplung:

  • - 2 lembar daun salam
  • - 3 lembar daun jeruk
  • - 1 batang serai
  • - 3 iris lengkuas

Bumbu halus:

  • - 3 butir bawang putih
  • - 6 butir bawang merah
  • - 3 butir kemiri, sangrai
  • - 1 ruas jahe
  • - 1 ruas kunyit
  • - 1 sdt Ketumbar sangrai
  • - 1 sdt merica

Cara membuat:

  1.  Rebus kikil dan bilas dengan air mengalir. Sisihkan.
  2.  Tumis bumbu halus dan bahan cemplung sampai matang. Tambahkan kikil, aduk sampai merata.
  3.  Tambahkan air, setelah mendidih bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk. Tutup wajan. Setelah 5 menit, tambahkan cabai hijau.
  4.  Tutup kembali. Setelah kikil matang, tambahkan santan. Aduk-aduk dan koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Kikil bumbu kuning"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel