Tumis kacang polong jamur

Instagram/@kimchinnie_

Bahan:

  • 1 kaleng kacang polong
  • 1 kaleng kecil jamur kancing, belah 2
  • 1 buah bawang bombay, iris
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 potong hati ayam kampung
  • 1 potong ampela ayam kampung
  • Sedikit suwiran daging ayam atau udang kupas
  • Air secukupnya

Bumbu:

  • Kaldu jamur bubuk
  • Lada bubuk
  • Kaldu ayam bubuk sedikit

Cara membuat:

  1. Rebus dulu hati dan ampela ayam. Lalu potong kecil-kecil. Sisihkan.
  2. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan suwiran daging ayam atau udang kupas, lalu masukkan hati dan ampela ayam, tumis hingga merata.
  3. Masukkan kacang polong kaleng dan jamur kancing kaleng, aduk rata. Beri air secukupnya.
  4. Beri Bumbu, kemudian ratakan. Masak dengan api sedang hingga kuah agak meresap.
  5. Angkat dan sajikan.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Tumis kacang polong jamur"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel