Ketan isi Bandeng
Sabtu, Juni 22, 2019
Tulis Komentar
Bahan:
- Ikan bandeng segar = 250 g
- Santan kental = 200 ml
- Ketan putih = 250 g
- Daun pandan = 2 lbr
- Garam halus = 1 sdt
- Minyak goreng = 2 sdm
- Keterangan : Ikan dibersihkan dan dicuci & Ketan dicuci dan tiriskan.
- Bawang putih diiris = 1 siung
- Ketumbar bubuk = 1 sdt
- Kencur bubuk = 1 sdt
- Kemiri dihaluskan = 3 butir
- Garam halus = 1 sdt
- Gula pasir = 1 sdm
- Daun salam
- Panaskan dandang, kukus ketan sampai setengah matang lalu tuang didalam baskom.
- Masukkan santan 150 ml, garam dan daun pandan.
- Kukus kembali sampai matang dan empuk lalu angkat.
- Kukus bandeng hingga empuk lalu pisahkan antara daging dan tulang, daging dihaluskan.
- Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, masukkan bandeng halus, santan dan daun salam.
- Masak dalam api kecil hingga santan tinggal sedikit dan kering.
- Bagi ketan menjadi 15 bagian, buat bulat dan pipihkan, isi tumisan lalu bentuk sesuai selera, ikat dengan daun pisang muda atau pandan.
Sumber :https://www.superindo.co.id/artikel/info-resep/ketan-isi-bandeng/
Belum ada Komentar untuk "Ketan isi Bandeng"
Posting Komentar