Pepes Ikan Mas Yang Enak Dan Lezat
Rabu, Juli 10, 2019
Tulis Komentar
Bahan-bahan:
- 3 ekor Ikan Mas, kemudian anda bersihkan
- 2 sendok teh Garam
- 2 butir Jeruk Nipis, kemudian anda peras dan ambil airnya
Bumbu halus yang dibutuhkan :
- 12 butir Bawang Merah
- 3 siung Bawang Putih
- 3 cm Kunyit
- 2 cm Jahe
- 1 cm Lengkuas
- 2 batang Serai, kemudian anda ambil bagian putihnya saja
- 1 sendok teh Garam
- 1 sendok teh Gula Pasir
- ½ sendok teh Ragi Instan, siap pakai ya
- 2 tangkai Kemangi, kemudian anda petiki daunnya
- 2 batang Daun Bawang, kemudian anda iris melintang ukuran ½ cm
- 15 buah Cabai Rawit Merah
- 3 batang Serai, kemudian anda ambil bagian putihnya saja dan anda potong melintang berukuran 5 cm
- 6 lembar Daun Salam
- Daun Pisang untuk membungkus
- Pertama anda lumuri badan ikan mas luar dan dalam menggunakan garam dan juga air jeruk nipis, kemudian anda diamkan selama 20 menit agar meresap.
- Selanjutnya anda campurkan semua bumbu halusnya, serta tambahkan ragi instan, daun kemangi, daun bawang, cabai rawit dan juga serai. Anda adukkan hingga merata.
- Lalu anda masukkan olahan bumbu tadi kedalam perut ikan dan sisanya anda oleskan pada badan ikannya.
- Siapkan daun pisang, anda letakkan 2 lembar daun salam dan ikan mas yang sudah anda bumbui diatasnya.
- Anda bungkus dan sematkan kedua ujungnya dengan lidi.
- Kukus kedalam dandang panas selama 2 jam hingga empuk dan matang, angkat.
- Sekarang anda bakar diatas bara api hingga matang.
- Sajikan pepes ikan mas dengan nasi hangat.
Selamat Mencoba
sumber:https://www.menuresepmasakan.com/cara-membuat-resep-pepes-ikan-mas-yang-enak-dan-lezat/
Belum ada Komentar untuk "Pepes Ikan Mas Yang Enak Dan Lezat"
Posting Komentar