Tips Membuat Kikil Cabai Hijau Lezat
Rabu, Oktober 09, 2019
Tulis Komentar
Oseng kikil disebut menu rumahan justru karena banyak yang
suka tapi beli jadi di warung untuk menu bersantap keluarga. Tapi, sekarang
anda bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah. Oseng kikil cabai hijau bisa
jadi resep pilihan yang harus anda coba. Ikuti cara membuatnya, ya.
1. Rebus kikil dengan daun salam
Supaya kikil tidak alot dan mengurangi bau amis, rebus kikil
dengan air dan daun salam lebih kurang 2-3 jam. Daun salam berperan sebagai
daun aromatik yang bisa menutupi bau dari berbagai bahan makanan, termasuk
kikil. Kalau tidak ada daun salam, beberapa bumbu aromatik lain bisa digunakan,
lho. Misalkan daun jeruk atau jahe.
2. Tumis bumbu perasa dan bumbu pewangi
Pada dasarnya oseng hanya menggunakan bumbu dasar bawang
merah dan bawang putih yang dihaluskan sebagai pemberi rasa gurih. Tapi
penggunaan bumbu-bumbu aromatik juga diperlukan untuk memperkaya cita rasa dan
menghilangkan bau dari kikil sepenuhnya. Tumis bumbu halus dengan lengkuas,
jahe, dan daun salam sampai harum.
3. Masak tumisan bersama kecap dan air sampai kental
Setelah bumbu yang ditumis berubah warna dan menjadi harum,
tambahkan kecap manis dan air, sedikit demi sedikit, aduk rata. Masak sampai
kuah mulai menjadi kental.
Jika rasa coklat dirasa masih kurang pekat, tambahkan
kembali kecap manis dan gula. Imbangi juga dengan garam, tapi cek rasanya
jangan sampai keasinan ya.
4. Gunakan kaldu untuk rasa lebih mantap
Untuk rasa yang lebih mantap, ganti penggunaan air dengan
kaldu. Penggunaan kaldu pada oseng kikil akan menambahkan rasa dan aroma yang
lebih gurih lagi.
Nah, kalau merasa ribet membuat kaldu untuk oseng yang
sebenarnya hanya memakai sedikit kaldu saja, gunakan saja kaldu bubuk dalam
rebusan kuah. Tapi jangan sembarang beli kaldu bubuk ya, pilih yang terbuat
dari daging asli dan tanpa pengawet.
5. Masukan kikil bersama cabai hijau
Setelah kuah mulai mengental, masukan kikil yang sudah
direbus sampai empuk bersama dengan irisan cabai hijau. Supaya hasil masakan
tidak terlalu pedas, buang biji di sebagian cabai, lalu iris menyerong.
Tambahkan juga irisan tomat dan cabai hijau untuk
mempercantik tampilan oseng kikil. Beri gula, garam, dan merica. Icip rasanya
hingga pas.
6. Masak sampai asat dan kikil kecoklatan
Rahasia dari oseng kikil yang sangat lezat adalah yang
dimasak sampai asat dan kikil berubah kecoklatan. Oseng kikil menjadi sangat
gurih dan lezat karena semua bumbu sudah meresap, bahkan warna coklat dari
kecap juga meresap dalam kikil.
Pastikan jangan sampai terlalu asin, ya. Masukan garam
sedikit-sedikit, setelah asat jika kurang asin bisa ditambahkan sedikit garam
lagi sampai rasanya pas.
Sumber:https://www.resepkoki.id/cara-membuat-kikil-cabai-hijau-lezat/
Belum ada Komentar untuk "Tips Membuat Kikil Cabai Hijau Lezat"
Posting Komentar