Cilok kuah ceker
Kamis, Oktober 08, 2020
Tulis Komentar
Bahan cilok:
- - 150 grm tapioka
- - 100 grm terigu
- - 1 sdt bawang putih bubuk
- - 1 batang daun bawang iris
- - garam dan kaldu jamur secukupnya
- - Air panas secukupnya
- - 3 siung bawang putih cincang
- - 5 buah cabai rawit merah iris
- - 10 butir bakso sapi, diiris
- - kaldu jamur, merica,
Cara Membuat:
- - Siapkan wadah masukkan tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih bubuk, daun bawang iris garam dan kaldu jamur secukupnya. Tambahkan air panas sedikit deni sedikit, sambil diaduk dan kalis. Sisihkan
- - Buat adonan untuk isian, tumis bawang outih cincang sampai wangi, tambahkan cabai iris, sampai sedikit kecokelatan dan masukkan bakso sapi. Beri bumbu kaldu jamur, merica dan air. Masak sampai mengering dan siap jadi isian.
- - Ambil sedikit adonan cilok, beri isian lalu bulatkan sampai semua habis, sambil merebus air.
- - Masukkan bulatan-bulatan cilok ke dalam air mendidih dan tunggu sampai mengapung atau matang, angkat sisihkan.
Bahan kuah ceker:
- - 10 biji ceker
- - 4 siung bawang putih
- - 1 ruas kencur
- - 3 buah cabai merah keriting/cabai rawit
- - 4 lembar daun jeruk tumisan
- - gula, garam dan kaldu jamur
Cara Membuat:
- - Masukkan ceker yang sudah bersih ke dalam air mendidih, rebus sebentar, angkat buang airnya, rebus lagi ceker dengan air yang baru. Sisihkan.
- - Semua bumbu haluskan, dan tumis lagi sampai benar harum dan matang mengeluarkan minyak.
- - Masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan ceker, beri garam, kaldu jamur dan sedikit gula. Masak kembali sampai ceker empuk dan bumbunya meresap, koreksi rasa
- - Terakhir masukkan ciloknya, masak sebentar, angkat matikan api.
- - Sajikan cilok kuah ceker dengan taburan daun bawang.
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/22-resep-cilok-dan-sambal-kacang-enak-empuk-dan-mudah-dibuat-190927o.html
Belum ada Komentar untuk "Cilok kuah ceker"
Posting Komentar