Sambal cumi asin cabai ijo
Minggu, Maret 07, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 100 gr cumi asin, cuci kemudian rendam dengan air panas sebentar, tiriskan dan iris-iris.
- - 3 lembar daun jeruk
- - gula dan garam secukupnya
Bumbu ulek kasar:
- - 7 buah cabai hijau besar
- - cabai rawit hijau secukupnya
- - 5 siung bawang merah
- - 3 siung bawang putih
- - 1 buah tomat hijau
Cara membuat:
- Goreng cumi dengan minyak secukupnya sebentar saja, sekitar 1-2 menit angkat.
- Setelah itu minyak bekas menggoreng cumi tadi digunakan untuk menumis bumbu yang dihaluskan. Masukkan daun jeruk, masak terus sampai matang.
- Masukkan cumi aduk rata, cek dulu rasa baru beri gula dan garam secukupnya. Jika sudah pas, masak sebentar saja kemudian angkat.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/8-resep-sambal-cumi-enak-pedas-praktis-dan-bikin-nagih-200602u.html
Belum ada Komentar untuk "Sambal cumi asin cabai ijo"
Posting Komentar