Gangan patin

Instagram/@maharanihs

Bahan:

  • - 2 ekor ikan patin segar
  • - 1 jeruk nipis
  • - 4 butir kemiri
  • - 7 siung bawang merah
  • - 5 buah cabai keriting merah
  • - 6 buah cabai rawit merah
  • - 3 cm jahe
  • - 3 cm laos
  • - 2 ruas kunyit bakar
  • - 1 sdt terasi bakar
  • - 3 sdt garam
  • - 4 sdt gula pasir
  • - 1 sdt kaldu jamur non msg
  • - 1/2 sdt lada bubuk
  • - air asam jawa
  • - nanas madu
  • - cabai rawit hijau
  • - daun bawang
  • - tomat
  • - kemangi
  • - 2 liter air

Cara membuat:

  1. - Cuci bersih ikan, kucurkan jeruk nipis. Diamkan 15-20 menit.
  2. - Haluskan kemiri, kunyit bakar (sangat dianjurkan dibakar dulu supaya tidak anyir), laos, jahe, bawang merah, cabai merah keriting, cabai rawit merah, terasi.
  3. - Panaskan air dalam panci. Masukkan bumbu halus. Tunggu hingga mendidih.
  4. - Masukkan ikan, garam, gula, lada, kaldu jamur dan air asam jawa. Koreksi rasa.
  5. - Taburkan nanas.
  6. - Sebagai tambahan masukkan cabai rawit hijau, daun bawang dan kemangi.
  7. - Sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Gangan patin"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel