Asam pedas ikan patin
Selasa, Oktober 24, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 1 kg ikan patin, potong-potong
- - 1 jeruk nipis
- - 1 sdt garam
- - 1 lembar daun kunyit
- - 1 jempol lengkuas, memarkan
- - 2 batang serai, memarkan
- - 4 lembar daun jeruk
- - 2 lembar daun salam
- - 2 buah asam kandis
- - 1 buah tomat, iris
- - 6 buah cabai rawit utuh
- - 1 sdm asam Jawa, beri air
- - 4 buah belimbing wuluh, belah 2
- - Kaldu jamur bubuk secukupnya
- - 250 ml air
- - Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- - 1 buah tomat
- - 10 cabai rawit merah
- - 5 cabai merah besar
- - 20 cabai merah keriting
- - 15 siung bawang merah
- - 5 siung bawang putih
- - 1 jempol jahe
- - 1 buah kemiri
- - 1 sdt terasi bakar
- - 1cm kunyit
- - 1 sdt lada
- - 1 sdm gula
Cara membuat:
- Cuci bersih ikan. Lumuri dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit.
- Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu halus. Masukkan daun kunyit, lengkuas, serai, daun jeruk, daun salam, dan asam kandis hingga wangi dan matang.
- Masukkan air, kaldu jamur bubuk, dan air asam Jawa. Tunggu hingga mendidih. Masukkan belimbing wuluh.
- Masukkan ikan lalu aduk rata masak hingga kuah mengental dan ikan matang.
- Tambahkan tomat dan cabai rawit.
Belum ada Komentar untuk "Asam pedas ikan patin"
Posting Komentar