Bakpao ayam

Bahan kulit:

  • - 450 gr tepung pro sedang
  • - 9 gr ragi instant
  • - 1 sdt baking powder
  • - 45 gr gula pasir
  • - 200 ml air
  • - 1 sdt garam
  • - 2 sdm minyak goreng

Bahan isi:

  • - 4 buah bawang putih
  • - 5 buah bawang merah
  • - merica secukupnya
  • - 250 gr daging ayam potong dadu
  • - daun bawang, potong halus
  • - garam, gula jawa, sisir
  • - kecap manis
  • - kecap asin
  • - minyak wijen
  • - minyak goreng untuk menumis

Cara membuat:

  1.  Campur semua bahan kulit, uleni hingga kalis. Lalu sisihkan dan diamkan 1 jam.
  2.  Kemudian tumis bawang putih, bawang merah, dan merica hingga harum.
  3.  Lalu masukkan ayam, setelah matang masukkan daun bawang.
  4.  Tambahkan garam, gula jawa, kecap asin dan manis, serta minyak wijen.
  5.  Campur rata hingga matang, tunggu sampai dingin baru dimasukkan ke kulit bakpao.
  6.  Ambil bahan kulit bakpao yang telah didiamkan selama 1 jam. Bagi adonan menjadi 10, bulatkan.
  7.  Gilas adonan hingga tipis dan lebar, isi dengan bahan isian ayam.
  8.  Bentuk bulat seperti bakpao biasa dan diamkan 30 menit.
  9.  Terakhir kukus selama 15 menit. Angkat dan sajikan.

   Selamat Mencoba

Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/11-resep-bakpao-anti-gagal-enak-empuk-lembut-dan-mudah-dibuat-200609f.html

Belum ada Komentar untuk "Bakpao ayam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel