Tumis kerang dara terong bulat

Instagram/@ade_maryana

Bahan:

  • - 1/2 kg kerang dara yang sudah dikupas dan direbus
  • - Cabai sesuai selera
  • - 2 cabai besar
  • - 5 buah cabai merah keriting
  • - 6 buah terong bulat, iris jadi beberapa bagian
  • - 3 batang kacang panjang, potong-potong
  • - 2 lembar daun jeruk
  • - 1/2 buah bawang bombay ukuran kecil, iris
  • - 3 buah bawang putih, iris tipis
  • - 3 buah bawang merah, iris tipis
  • - 1 buah tomat, iris
  • - Kecap manis
  • - Merica bubuk
  • - Garam
  • - Gula
  • - Kaldu bubuk atau kaldu jamur

Cara membuat:

  1.  Ulek kasar atau blender sebentar saja cabai rawit, cabai merah besar dan cabai merah keriting.
  2.  Tumis bawang merah, bawang putih dan bawang bombay.
  3.  Masukkan daun jeruk.
  4.  Masukkan kerang dara rebus, kecap, garam, merica, gula dan kaldu bubuk. Beri air sedikit. Aduk-aduk.
  5.  Koreksi rasa.
  6.  Masukkan terong bulat dan kacang panjang. Masak sampai sayur masak.
  7.  Beberapa saat sebelum diangkat, masukkan irisan tomat.
  8.  Angkat dan sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Tumis kerang dara terong bulat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel