Lodeh tahu cingur sapi

Instagram/@ocha_chupid

Bahan:

  • - 500 gr cingur sapi, rebus hingga empuk, potong-potong
  • - 2 buah tahu, potong-potong
  • - 2 papan petai
  • - 1 batang bawang daun/kucai, potong-potong
  • - 1,5 lt santan sedang

Bumbu halus:

  • - 5 siung bawang putih
  • - 8 siung bawang merah
  • - 5 buah cabai merah keriting
  • - 2 buah cabai merah besar
  • - 10 buah cabai rawit
  • - 3 buah kemiri
  • - 1 sdt ketumbar bubuk

Bumbu lain:

  • - 5 cm lengkuas, geprek
  • - 4 lembar daun salam
  • - Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1.  Tumis bumbu halus bersama lengkuas dan daun salam hingga harum.
  2.  Beri air secukupnya, tunggu hingga mendidih.
  3.  Masukkan cingur yang sudah dipotong-potong, tunggu hingga kuah agak menyusut.
  4.  Masukkan tahu, petai dan juga santan. Bumbui dengan gula, garam, merica dan kaldu bubuk.
  5.  Koreksi rasa, terakhir masukkan potongan daun bawang/kucai.
  6.  Angkat dan sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Lodeh tahu cingur sapi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel