Sayur gabus pucung khas Betawi

Instagram/@julieromzi

Bahan:

  • - 2 ekor ikan gabus sedang, lumuri garam, goreng
  • - 5 buah cabai merah keriting
  • - 1 batang serai, ambil putihnya, geprek
  • - 1 sdm bumbu dasar putih
  • - Segenggam rawit merah dan hijau
  • - Kunyit secukupnya
  • - Jahe secukupnya
  • - Gula dan garam secukupnya
  • - Bubuk penyedap secukupnya
  • - Lengkuas secukupnya
  • - 3 lembar daun salam
  • - Daun bawang dan tomat
  • - Pucung atau kluwek secukupnya
  • - Air secukupnya
  • - Minyak secukupnya

Cara membuat:

  1.  Rendam kluwek dengan air panas.
  2.  Haluskan cabai, jahe, kunyit, gula, dan garam. Tumis bumbu halus.
  3.  Tuangkan 1 sdm full bumbu dasar putih. Aduk rata.
  4.  Masukan serai, lengkuas, dan salam. Tumis sampai bumbu matang.
  5.  Tuang air. Tunggu hingga mendidih.
  6.  Tambahkan bubuk penyedap, kluwek, dan cabai rawit. Masak sampai rawit layu.
  7.  Sebelum diangkat masukkan ikan gabus goreng, tomat, dan daun bawang. Aduk sebentar.

Belum ada Komentar untuk "Sayur gabus pucung khas Betawi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel